Dalam rangka optimalisasi pemenuhan kuota PPG Dalam Jabatan (Daljab), Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah Kementerian Agama memutuskan PPG Daljab Angkatan I Tahun 2025 hanya diperuntukkan bagi guru mata pelajaran agama.
Kebijakan Direktorat GTK Madrasah ini tertuang dalam surat Ditjen Pendis bernomor B-52/DJ.I/Dt.I.II/HM.00/02/2025, tertanggal 14 Februari 2025. Dalam surat yang ditujukan kepada Kepala Kanwil Kemenag Provinsi dan dapat diunduh dari laman TTE Kemenag itu, berisikan informasi terkait dengan optimalisasi pemenuhan kuota PPG Dalam Jabatan Angkatan I Tahun 2025.
Salah satunya adalah kuota PPG Dalam Jabatan Angkatan I Tahun 2025 hanya akan diperuntukkan bagi guru mata pelajaran agama saja. Sedangkan bagi guru madrasah yang mengampu mata pelajaran umum, dan sebelumnya telah mendaftar PPG akan diikutsertakan pada pelaksanaan PPG Daljab Angkatan II.
Hal ini, masih menurut surat tersebut, disebabkan adanya penyesuaian jadwal PPG Daljab Guru Madrasah mata pelajaran umum dengan pelaksanaan PPG Daljab di Kemendikdasmen. Ada pun perkiran PPG bagi guru mapel umum ini dijadwalkan berlangsung pada April–Mei 2025.
Poin berikutnya dalam surat yang diperoleh Ayo Madrasah tersebut terkait dengan Guru madrasah yang telah mendaftar pada Angkatan I namun masih berstatus revisi dapat mengunggah ulang berkas Pakta Integritas dan Surat Keterangan Sehat melalui menu Pengajuan PPG yang ada di EMIS masing-masing PTK.
Sedang untuk Guru madrasah mata pelajaran agama yang telah lulus seleksi akademik pada rentang waktu 2018–2024, namun belum mendapatkan panggilan untuk mendaftar pada 1–7 Februari 2025, dipersilahkan untuk segera melakukan pendaftaran PPG Daljab pada 14–17 Februari 2025.
Surat selengkapnya dapat diunduh dan dibaca melalui tombol berikut
Dengan terbitnya surat optimalisasi pemenuhan kuota PPG Daljab Angkatan I Tahun 2025 yang hanya akan diperuntukkan bagi guru agama, ini tentunya guru madrasah yang mengampu pelajaran umum harus sedikit bersabar. Menunggu pelaksanaan PPG Daljab Angkatan II yang dijadwalkan akan berlangsung pada April–Mei 2025.